Senin, 28 Agustus 2017
Home »
» Menyaksikan Sunrise, Sunset, Dan Lanskap Dataran Tinggi Dieng Di Bukit Scooter (Skoter)
Menyaksikan Sunrise, Sunset, Dan Lanskap Dataran Tinggi Dieng Di Bukit Scooter (Skoter)
Bukit Scooter Dieng adalah obyek wisata Dieng yang baru-baru ini dibuka, yaitu awal tahun 2016. Meskipun baru dibuka, obyek wisata ini sudah ramai dikunjungi wisatawan. Banyak wisatawan yang penasaran dengan Bukit Scooter (Skoter) ini. Bukit Scooter Dieng mulai berkembang menjadi obyek wisata andalan Dieng. Dengan keunggulan berupa pemandangan atas bukit yang indah dan istimewa, berbagai pihak percaya Bukit Scooter akan bisa menjadi salah satu wisata unggulan Dieng. Ditambah lagi dengan pengelolaan yang serius dan profesional oleh masyarakat sekitar dibantu Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Dieng Pandawa.
Bukit Scooter yang berada di ketinggian lebih kurang 2.200 mdpl, akan memberi kesempatan bagi Anda untuk menyaksikan lanskap Dataran Tinggi Dieng yang sangat indah. Pemandangan gunung-gunung tinggi seperti Gunung Sindoro, Gunung Slamet, Gunung Pangonan, Gunung Pakuwaja, Gunung Prau, Gunung Sipandu, Gunung Bisma, dan lainnya yang memagari pemukiman penduduk berhias bukit-bukit kecil, telaga-telaga, dan candi-candi Hindu yang berselimut kabut sangat luar biasa. Anda akan serasa sedang berada di atas awan. Pemandangan inilah yang membuat Dataran Tinggi Dieng atau Dieng Plateau dijuluki “Negeri Atas Awan”.
Jika cuaca sedang cerah dan kabut tidak terlalu tebal, banyak pemandangan indah yang bisa Anda nikmati di Bukit Scooter (Skoter) Diengsetiap waktu mulai pagi hingga malam tiba. Pada pagi hari Anda bisa menyaksikan sunrise menyelinap di balik gunung yang berselimut kabut tipis di kejauhan. Lukisan langit biru berhias awan putih dengan semburat jingga saat sunrise menciptakan gradasi warna yang mempesona. Spot luar biasa yang pasti akan diburu pecinta fotografi.
Setelah puas menikmati sunrise di pagi hari, setelah matahari naik di siang hari, pemukiman penduduk Dieng dengan telaga-telaga indah dan bukit-bukit hijau yang menaunginya akan jelas terlihat. Bahkan jika kondisi cuaca sedang cerah dan tidak berkabut, Anda bisa melihat dengan jelas Laut Jawa yang berada di utara Jawa Tengah puncak bukit ini. Pemandangan yang akan membuat tenang dan Anda akan betah berlama-lama di atas Bukit Scooter (Skoter) Dieng.
sumber : https://wisatadieng.net/
0 komentar:
Posting Komentar